Sunday, March 11, 2018

7 Pengembang Game Asli Indonesia


Pengembang atau developer game dapat diartikan sebagai seseorang atau sekelompok orang yang bekerja sama untuk merancang, membuat dan menganalisis game. Biasanya mereka juga bertindak sebagai publisher atau bisa bekerja sama dengan pihak lain sebagai publisher game yang mereka buat.
EA, Ubisoft, Gameloft dan Kairosoft adalah sebagian kecil dari developer-developer yang sudah mendunia. Perlu kita ketahui bahwa keempat perusahaan pengembang game tersebut berasal dari luar negeri. Lalu, apakah kita punya pengembang-pengembang game terbaik dan punya karya yang ciamik pula? ADA. Beberapa bahkan sudah diakui oleh dunia melalui karya-karya mereka yang bisa dibilang sukses.
Berikut ini ane rangkum 7 pengembang game asli Indonesia dengan karya paling yahud.


7. Nightspade
7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

NIghtspadeadalah pengembang game asal Kota Bandung yang didirikan pada tahun 2009. Siapa sangka dari awalnya hanya tugas kuliah, sekarang mereka punya berbagai prestasi yang mentereng di tingkat nasional?
Nightspade hanya fokus untuk mengembangkan game-game untuk platform mobile dengan konsep mereka sendiri. Game buatan mereka yang dikenal banyak orang yaitu Nuclear Outrun dan Animal Pirates.

7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

6. Tinker Games
7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

Tinker Gamesadalah perusahaan pengembang game asal Bandung yang dikenal karena salah satu karyanya yang mendunia yang berjudul "Inheritage". Game ini banyak memasukan unsur budaya Indonesia, dan mendapat respon yang memuaskan baik di dalam negeri maupun luar negeri. Salah satu kelebihan dari Tinker Games adalah mereka membuat game tidak untuk satu platform saja, sehingga game-game mereka bisa dinikmati oleh semua user dengan berbagai macam OS dan platform.

7  Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

5. Touchten Games
7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

Touchten Gamesmerupakan pengembang game asal Jakarta yang dikenal karena salah satu karyanya yang berjudul Infinite Sky yang dirilis untuk iOS dan sukses menduduki peringkat 10 besar di 43 negara. Tak puas sampai disitu, developer game yang didirikan oleh 3 bersaudara Anton Soeharyo, Roki Soeharyo dan Dede Indapurna ini juga berkolaborasi dengan developer luar negeri untuk menciptakan karya lain mereka yang luar biasa pula.

7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

4. Kidalang
7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

Kidalangadalah developer game asal Bandung dengan prestasi yang cukup mentereng. Sebut saja gelar The Tizen App Challenge yang diselenggarakan pada tahun 2014 di Spanyol dimana game buatan mereka yang berjudul Sage Fusion diterima baik di mata dunia, dan juga mereka berhasil memenangkan penghargaan Indie Prize Casual Connect Asia 2015 lewat karya mereka yang lain yang bernama An Octave Higher.

7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

3. Own Games
7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

Own Gamesadalah studio pengembang game asal Kota Bandung yang didirikan pada tahun 2011 dengan game buatannya yang ngehits pertengahan tahun 2016 lalu. Satu kelebihan dari developer ini adalah kemampuan mereka untuk mengemas game ala mereka sendiri sehingga game yang mereka telurkan terlihat mencolok karena beda dari yang lain, terutama pada sisi grafis. Walaupun ane mengakui ada satu kekurangan yang cukup fatal, yaitu gameplay beberapa game mereka cenderung monoton. Tapi walaupun begitu ane tetep apresiasi mereka sebagai anak bangsa yang kreatif!


7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

2. Digital Happiness
7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

Digital Happinessadalah studio pengembang game asal Kota Bandung yang didirikan tahun 2013 oleh Rachman Imron. Nama pengembang game ini mulai dikenal setelah kesukesan game horror buatannya, DreatOut. Bahkan Youtube gamer seperti PewDiePie pernah mainin juga. Sekarang ini mereka sedang sibuk untuk menghadirkan "DreadEye"

7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

1. Agate Games
7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

Agate Gamesadalah studio pengembang game dari Bandung yang terkenal dengan segudang game yang berkualitas dan dibalut dengan gaya mereka sendiri. Bisa dibilang beberapa game karya mereka ini out of the box dan memang harus diakui bahwa karya-karya mereka ini memang berkelas. Bukan maksud ane untuk melebih-lebihkan, tapi ane bilang dengan kenyataan yang ada bahawa konsep yang mereka sajikan memang menarik. Sebut saya seri Valthirian Arc, dengan judul terbaru Valthirian Arc: Red Covenant yang pernah ane bikin threadnya tahun lalu. Selain itu ada beberapa game berkualitas lain seperti Tightrope dan Asylum Encounters.


7 Pengembang Game Asli Indonesia dengan Karya Paling Yahud!

Itulah 7 developer game terbaik di Indonesia dengan karya yang yahud, memang mayoritas dari list yang ane sebutkan disini adalah developer asal Bandung, karena memang disana pusatnya industri kreatif, dan bukan berarti developer diluar kota Bandung itu kurang memuaskan karyanya. Sebenarnya ada beberapa developer game asal Surabaya dan Jogja yang punya karya mentereng pula, dan mungkin akan ane sambung di lain kesempatan.

No comments:
Write comments

Artikel Menarik Lainnya

loading...