Monday, May 7, 2018

Aku dan Tamagotchi


[COC] Aku dan Tamagotchi 

Halo agan dan sista, perkenalkan saya Amdar atau yang biasa dipanggil "Kevin"
Saat ini saya sedang mengetik thread ini sambil menikmati segelas air putih.
Saya bingung, mau ngapain ini?
Berkat kebingungan ini, saya akan membagikan cerita hidup saya.
Dimana dulu saya pernah main game yang digocok-gocok apalagi kalau bukan Tamagotchi
Tapi itu dulu waktu masih bau kencur (SMP)

Lanjuttttt…

Ya, tamagotchi adalah sebuah konsol game yang berbentuk telur dengan diameter 53mm yang dimana sang pemilik harus memelihara tamagotchi dari mulai makan, bersihin kamar, sampai dengan bermain. Dan yang pasti game ini gak butuh koneksi internet gan.

Bagaimana keren kan Tamagotchi ini?
Jelas donk keren pake banget

TAPI…
Tamagotchi sempat berhasil "MERUBAH" hidup saya.
Merubah dari POSITIF JADI NEGATIF
Hahahaha LUAR BIASAKAN tamagotchi

Harapan saya, ketika selesai membaca thread ini. Agan dan sista bisa "JAUH" dari dunia game baik itu offline maupun online. Jauh yang saya maksud bukan tidak boleh bermain game. Tapi lebih ke arah, "KURANGILAH" dan tetap dalam kondisi sadar akan adanya kehidupan nyata yang lebih penting dari game. Segera cuci muka dengan air dan tataplah langit yang sangat luas, CARILAH DUNIA KALIAN !!!

Coba amati masa kecil kalian, apa yang kalian lakukan jika kita ingin menjadi Superman? Cukup mengambil sarung sebagai sayapnya lalu diikatkan di leher kita. Ketika kalian mengambil alat mainan memasak, tanah dijadikan nasi dan daun-daunan dijadikan lauk, seolah-olah kalian yakin bisa memasak seperti IBU kita. Semua terasa tidak ada yang tidak mungkin.

Saat kecil kalian sering memiliki gagasan dan mudah merealisasikannya karena kita PERCAYAAA ! Percaya menjadi Superman, percaya bisa memasak seperti IBU kita. Semua prosesnya kita nikmati. DISITULAH POSISI PEMIKIRAN DENGAN TINGKAT KEPERCAYAAN YANG TINGGI !!!

Nahhh, sekarang !!!
Mana jiwa masa kecil kalian, Apa sudah MATI ??? TIDAKKK, kalian cuma MALU untuk melakukan sesuatu yang berharga bagi kehidupan kalian.

Saya yakin kalian semakin semangat untuk membaca thread ini (tepuk tangan)
Target pembaca saya adalah kamu dan you
Langsung saja kita menuju cerita orang ganteng ini.


Senin, 28 Januari 2008
[COC] Aku dan Tamagotchi
sumber: dailygeekshow.com

Ini adalah awal banyaknya siswa yang kerasukan game gocok-gocok ini, waktu itu saya masih kelas 1 SMP dan jamannya cinta monyet Ala kerbau kekinian. Tepat tahun ini juga emblem "GANTENG" melekat dibelakang nama saya (Amdar Ganteng). Dan dari sini pula, game "Tamagotchi" merasuki dunia per-SMP-an Indonesia.

Suatu ketika, saya datang sekolah pagi-pagi karena takut terlambat. Belum sampai dalam kelas, suasana ribut sampai terdengar diluar dan saya tidak tahu apa yang terjadi saat itu. Ternyata ada 2 teman saya yang asyik main konsol yang berbentuk telur (belum tahu kalau itu tamagochi) dan anehnya mereka main sambil gocok-gocok. Sontak teman-teman yang datang pagi waktu itu langsung berteriak kayak lomba 17-an.

Sebut saja nama kedua teman saya tadi, Sugila dan Susinting (disamarkan)


Sugila, termasuk murid pintar di kelas terutama pelajaran IPS. Berbekal ilmu itulah, jiwa sosialiasi Sugila terbentuk dan diaplikasikan ke teman sekelasnya.

Sugila berkata "Ayo teman-teman main game Tamagochi supaya lebih seru lagi kalau ramai yang main".
Sontak beberapa teman kelas langsung bilang "Berapa harga game itu, Sugila"
"harganya 15 ribu beli aja di tokonya Susinting" dibalas lagi oleh Sugila.

Sudah pada taukan Susinting disini jadi apa. Dia mempunyai toko mainan yang dikelola oleh ayahnya sendiri. Perlu kalian ketahui juga, ayah Sugila dan Susinting itu saudara kandung dengan kata lain kedua teman saya ini sepupuan. Agan dan sista bisa menilai sendiri, bagaimana ilmu marketing telah berjalan dikedua orang ini


SUMBER

No comments:
Write comments

Artikel Menarik Lainnya

loading...