Apakah GanSis mengenal perusahaan pertahanan swasta di Indonesia yang bernama PT Komodo Armament Indonesia? Saya rasa masih banyak yang belum tau ya. Perusahaan yang berlokasi di Bekasi ini ternyata diam-diam telah berhasil membuat beberapa senjata yang tidak kalah hebat dengan buatan PT Pindad lho. Beberapa diantaranya adalah Senapan Serbu, Senapan Runduk, Pistol hingga Senapan Mesin.
Hebatnya, Komodo Armament mengklaim bahwa kandungan lokal dari senapan buatannya telah mencapai 80%lho. Beberapa bagian yang masih harus didatangkan dari luar negeri yaitu bahan pembuat laras dan teleskop bidik. Alhasil dengan percaya diri, Komodo Armament menyematkan tulisan Ć¢Made In Bekasi IndonesiaĆ¢ dalam senjata buatannya. Seperti apa sih senjata hasil karya mereka, yuk simak lebih lanjut
Quote:
Senapan Serbu
Quote:
D5
Quote:
D7
Ada 2 jenis senapan serbu yang telah dibuat oleh Komodo Armament, yaitu yang diberi label D5dan D7. Perbedaan keduanya cukup banyak diantaranya, panjang laras, tipe popor yang dipakai, serta kaliber peluru yang digunakan. Untuk D5 menggunakan kaliber peluru 5,56 x 45 mm sedangkan D7 mengadopsi peluru 7.62 x 51 mm. Di bagian atas laras telah menggunakan sistem rel (Rail Interface System/RIS) untuk mengakomodasi penambahan aksesoris seperti scope dan lain-lain. Tampilannya gak kalah ya dengan senjata produk luar negeri.
Quote:
Senapan Runduk
Selain senapan serbu, Komodo Armament juga membuat senjata runduk atau senjata untuk para sniper. Desainnya pun sangat futuristik, terutama di bagian popornya (butt-stock). Popor tersebut dapat diatur sesuai dengan kenyamanan penembak. Senapan runduk ini menggunakan peluru 7.62 x 51 mm dengan mekanisme penembakan bolt action. Pada bagian atas laras senapan ini juga telah mengadopsi sistem rel.
Ini video saat uji coba
Quote:
Pistol
Pistol dari Komodo Armament ini diberi nama P1-95. Pistol ini memakai rangka polimer sehingga sangat ringan. Mekanisme penembakan menggunakan sistem double actiondengan kaliber peluru 9 x 19 mm.
Quote:
Senapan Mesin
Senapan mesin ini memiliki 6 larasdengan menggunakan peluru kaliber 7,62 x 51 mm. Dan dapat memuntahkan peluru sebanyak 3400 per menit. Senjata ini diberi nama Eligun, kok namanya kurang sangar ya Gan.
Gimana GanSis masih berani gak membully warga Bekasi?
No comments:
Write comments